Harga HTC One di Indonesia - Pada jumat (26/04/2013) tadi, HTC telah resmi merilis produk smartphone android andalannya, HTC One di Indonesia. HTC One sendiri, pertama kali dirlis di Amerika Serikat pada bulan februari 2013 lalu, akan tetapi, karena HTC sedikit mengalami gangguan dalm produksi, maka pemasaran HTC One ke seluruh pasr di Dunia mengalami keterlambatan, jika berkaca pada pemasaan HTC One di negara lain yang banyak mengalami keterlambatan, kemungkinan ketersediaan smartphone ini di Indonesia juga akan mengalami keterlambatan, meski begitu, Chief Marketing Officer HTC One Benjamin Ho, mengatakan, bahwa sebenarnya pihaknya ingin segera menghadirkan HTC One di Indonesia.
Menurut Ben, sebenarnya HTC sudah siap untuk menghadirkan HTC One di Indonesia mulai kuartal kedua tahun 2013 atau sekitar bulan mei. akan tetapi, karena ada kebijakan baru mengenai peraturn import di indonesia, Ben tidak yakin smartphone yang menjadi andalan utama HTC ini akan dapat tiba di indonesia dengan tepat waktu. sementara itu,en juga menyelaskan alasan mengenai hal yang menjadi penyebab keterlambatan pemasaran HTC One di beberapa negaa lain, Ben menjelaskan, bahwa keterlambatan tersebut terjadi karena memang manufaktur yang gagal memenuhi jadwal produksi agar tepat waktu, banyak diantara pabrik yang mengaku kesulitan untuk merakit produk tersebut, hal itu dikarenakan, karena bahannya terbuat dari aluminium, sehingga harus merakit satu per satu. dia menjelaskan, bahwa untuk dapat merakit satu unit HTC One, setidaknya membutuhkan waktu hingga empat kali lebih lama dibandingkan dengan smartphone lain, selain itu, ben juga beralasan HTC One sulit untuk dirakit karena smartphone tersebut menggunakan teknoloi yang masih baru, yakni teknologi kamera ultrapiksel yang komponennya juga sulit didapatkan.
HTC One merupakan smartphone yang paling diandalkan oleh HTC untuk bersaing dengan smartphone berbasis android kelas ats, di pasar smartphone global, smartphone ini sendiri, memiliki desain yang cukup menawan dengan spesifikasi yangterbilang tinggi, HTC One hadir dengan mengusung layar dengan bentang 4,7 inci yang mendukung resolusi dengan kualitas full HD 1080p. dan untuk dapur pacunya, HTC One dibekali dengan prosessor Qualcom Snapdragon 600 Quad core 1,7 GHz yang didukung dengan RAM sebesar 2 GB. dan yang paling dibanggakan oleh HTC adalah, perangkat ini sudah didukung dengan teknologi kamera ultrapiksel 4, sehingga meski hanya berbekal sensor yang kecil, namun tetep mampu untuk menghasilkan foto dengan kualitas yang diklaim lebih baik dari smartphone sejenis yang lain. berdasarkan kabar yang telah beredar, harga HTC One di Indonesia kemungkinan akan ada pada kisaran Rp 7-8 juta atau sekitar Rp 7.499.000. Akan tetapi, HTC masih enggan untuk membeberkan secara resmi harga dari produk smartphone andalannya tersebut di Indonesia.